Ketua TP-PKK Hj Widi Ajak Masyarakat Untuk Mensukseskan Program KB

Kajen – Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Pekalongan menyengkuyung program pemerintah untuk pelayanan KB bagi masyarakat. Dengan kegiatan Orientasi KB MKJP dalam rangka Bhaksos KB-Kesh PKK. Acara dilaksanakan di aula Dinas Perpus dan Arsip Kab. Pekalongan, Selasa (18/10/2022) Pagi. Sebagai narasumber ketua TP PKK Kab Pekalongan Hj Widi Riswadi, Sekretaris Dinas P3A dan PPKB Kab. Pekalongan dr. Budi Darmoyo, dan Ketua IBI kab Pekalongan Anys Sulistyaningsih

Ketua TP PKK Hj Widi mengatakan Kegiatan hari ini merupakan rangkaian kegiatan yang dilaksanakan oleh Pemerintah Kabupaten Pekalongan dengan Dinas P3A dan PPKB sebagai leading sector serta bermitra dengan Dinas Kesehatan dan Tim Penggerak PKK Kabupaten Pekalongan
“Rapat koordinasi hari ini sebagai salah satu persiapan pelaksanaan kegiatan SAFARI KB KESEHATAN PKK Kabupaten Pekalongan Tahun 2022. Bahwa kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka meningkatkan target capaian dari program KB dan kesehatan melalui gerakan PKK yang masif dan berdaya.” Katanya.

Bacaan Lainnya

Lebih lanjut Hj Widi Berharap agar kader PKK untuk ikut mensosialiasikan kegiatan SAFARI KB KESEHATAN PKK dengan mencari akseptor KB dimulai dari lingkungan terdekat. Baik itu untuk jenis implant, IUD, MOW maupun MOP.

“Karena apa, dengan kita peduli dan ikut menyengkuyung program pemerintah ini, maka berarti kita telah membantu menekan jumlah penduduk Indonesia diawali dari jumlah penduduk di Kabupaten Pekalongan tercinta ini.” Harapnya

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *