Jelang Lebaran 2023, Ethica Semarakan Koleksi Sarimbit Terbaru di Pekalongan

Pekalongan,– PT Ethica Megah Madani kembali menyelenggarakan Gala Roadshow Sarimbit Indonesia 2023 yang dilaksanakan di Hotel Dafam pada pada hari Minggu (2/10) pukul 08.00 WIB. Acara ini dihadiri oleh Owner Asep Mulyadi dan Nurmalia beserta jajaran direksi serta lebih dari 150 mitra di Kota Pekalongan.

Ethica sebagai brand fashion muslim di Indonesia, telah menyelenggarakan roadshow sejak beberapa tahun belakang. Adapun Gala Roadshow Sarimbit Indonesia 2023 memperkenalkan koleksi sarimbit dari Ethica dengan mengusung konsep “La Authentica” dan Seply “Seremoni Cinta”.

Bacaan Lainnya

Tujuan diselenggarakannya roadshow yakni untuk menjalin silaturahmi bersama para mitra sekaligus memperkenalkan koleksi terbaru sarimbit dari Ethica dan Seply dengan harapan dapat memenuhi kebutuhan keluarga muslim Indonesia dan menjadi sarimbit andalan keluarga menjelang lebaran pada tahun 2023.

Acara ini terdiri dari berbagai rangkaian acara yakni fashion show produk terbaru sarimbit Ethica dan Seply, Ethica Got Talent, Doorprize, serta diakhiri foto bersama. Acara yang berlangsung sepanjang bulan Oktober ini pun sekaligus menyampaikan berbagai benefit menjadi bagian dari mitra Ethica Store.

Melalui acara ini para mitra diharapkan dapat membangun keakraban dan kekeluargaan dengan para mitra yang tersebar di seluruh Indonesia. Asep Mulyadi selaku Owner PT Ethica Megah Madani menuturkan bahwa “Ethica sudah berkembang begitu pesat di 15 tahun ini, bersama para mitra memajukan usaha di setiap daerahnya.

Kali ini kami hadir di Tegal selain sebagai ajang silaturahmi, juga mempersiapkan segala kebutuhan menjelang lebaran 2023”. Ethica sebagai penyedia muslim keluarga selalu mengutamakan keautentikan design dan material berkualitas agar menjadi #TimAhliBajumu di setiap acara perayaan keluarga.

Pada tahun ini Ethica dengan konsep “La Authentica” melambangkan originalitas desain dan Seply “Seremoni Cinta” sebagai perayaan cinta keluarga.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *