Dinperpa Genjot Vaksin Hewan Ruminansia dan Unggas

Kota Pekalongan – Pemerintah Kota Pekalongan melalui Dinas Pertanian dan Pangan (Dinperpa) kembali menggiatkan vaksinasi booster PMK atau vaksin terakhir, sejak 6-10 Maret 2023 menyasar 500 ekor sapi di 3 kecamatan yakni Pekalongan Utara, Timur dan Selatan, hal ini disampaikan oleh Kepala Dinperpa, Muadi melalui Kepala Bidang Peternakan dan Kesehatan Hewan setempat, Ilena Palupi.

 

Bacaan Lainnya

“Sampai sekarang kami masih bekerja keras untuk menangani beberapa penyakit yang sempat mewabah seperti penyakit mulut dan kuku (PMK) dan cacar sapi (LSD), sasaran kami untuk vaksin booster ini hewan ternak ruminansia yang tahun lalu sudah dapat vaksin 1, 2 dan kemudian sembuh dari LSD,” terang Ilena, Selasa (7/3/2023).

 

Pada pelaksanaan vaksin booster, pihaknya menerjunkan tim yang terdiri dari 12 orang didampingi TNI serta Polri. Meskipun tidak bersifat zoonosis, LSD dan PMK yang menjangkit hewan ruminansia di Kota Pekalongan harus ditangani hingga tuntas.

 

Selain itu, Ilena menambahkan di tahun 2023 juga segera melakukan pencegahan dan vaksinasi bagi unggas sesuai dengan perintah peringatan dari Direktorat Jenderal Peternakan dan Kesehatan Hewan untuk mengantisipasi penularan flu burung di wilayah Kota Pekalongan. Ia menyebutkan jumlah populasi unggas lokal di kota Pekalongan sebanyak 150 ribuan ekor, terdiri dari itik, ayam buras, entok dan lainnya.

 

“Selanjutnya juga akan melaksanakan vaksinasi flu burung, kami sasar lengkap di 4 kecamatan, saat ini masih dalam proses pengadaan vaksinnya dulu, sambil menunggu program dari pusat,” pungkasnya.

 

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *