Bupati Pekalongan Lantik 7 Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama di Kabupaten Pekalongan

KAJEN – Bupati Pekalongan Fadia Arafiq, SE., MM melantik 7 Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Pekalongan, yang digelar di Aula Lantai 1 Setda, Jumat (24/06/2022).

Ketujuh pejabat yang dilantik tersebut, yaitu, Kholid, SIP, MM sebagai Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Trisno Suharsanto, SE, MSi sebagai Kepala Bappeda Litbang, Haryanto Nugroho, S.STP sebagai Kepala Bakesbangpol, Agus Dwi Nugroho, S.STP sebagai Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa, Yudhi Himawan ST, M.Sc, ST sebagai Kepala Dinas Sosial, Kepala DPU Taru dijabat oleh Murdiarso SP, MT , dan untuk Kepala Dinas Arsip dan Perpustakaan dijabat oleh Suprayitno, S.Sos, MA.

Turut Hadir mendampingi Bupati Pekalongan, diantaranya Ketua DPRD Kabupaten Pekalongan Dra. Hj. Hindun, M.H, Sekretaris Daerah Kabupaten Pekalongan Yulian Akbar S.Sos., M.Si, para Asisten Sekda, Staf Ahli Bupati, Kepala OPD, Kabag dan Camat se Kabupaten Pekalongan

Dalam pelantikan yang berlangsung khidmat ini Bupati dalam sambutannya mengucapkan selamat pada seluruh ASN yang sudah dilantik dan disumpah janji dengan selalu mengemban amanah yang diberikan bangsa dan negara selaku ASN yang baik untuk melayani masyarakat dan membangun negeri ini dengan penuh dedikasi, loyalitas dan integritas yang tinggi.

“Selamat kepada Ketujuh Pimpinan Tinggi Pratama di Kabupaten Pekalongan, mari kita bekerja keras menjalankan tugas dan visi misi harus berjalan sesuai aturan. Dan saya minta loyalitas tegak lurus, Saya minta semuanya yang hadir untuk tetap melaksanakan tugas dengan baik dan selalu berkoordinasi agar berjalan dengan baik meskipun saya nanti akan meninggalkan Kabupaten Pekalongan untuk sementara menjalankan ibadah Haji 2022,” kata Bupati.

Bupati di akhir sambutannya Berharap agar semua target Pemerintah Kabupaten Pekalongan bisa tercapai dan Para Pejabat Pratama yang dilantik dapat bekerja keras dengan maksimal untuk Pembangunan Kabupaten Pekalongan.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *